JDIH Badan Pom
Fitur Disabilitas

Jurnal Hukum

Strategi Komunikasi, Informasi, dan Edukasi Inklusif Untuk Optimasi Akses Informasi Obat dan Makanan Bagi Penyandang Disabilitas

  26 Januari 2024       Dilihat 649 Kali    

Penyandang disabilitas, sebagai kelompok masyarakat yang rentan, menghadapi tantangan mendalam dalam mengakses informasi kesehatan yang penting untuk menjaga kualitas hidup dan kesejahteraan mereka. Kendala aksesibilitas fisik, sensorik, kognitif, dan bahasa menciptakan kesenjangan dalam pemahaman dan partisipasi mereka dalam pengambilan keputusan terkait kesehatan, termasuk informasi keamanan, manfaat, dan kualitas obat dan makanan.

 

Sebagai alternatif dari permasalahan ini, perlu solusi yang lebih inklusif dan spesifik untuk memastikan bahwa informasi tentang keamanan, manfaat dan kualitas obat dan makanan dapat diakses dengan setara oleh penyandang disabilitas. Rekomendasi strategis meliputi integrasi teknologi bantu, adaptasi format informasi, yang ramah dan memberdayakan penyanda disabilitas. Pendekatan ini diharapkan dapat mengatasi hambatan-hambatan yang dihadapi penyandang disabilitas, meningkatkan kualitas hidup dan kesehatan, serta menciptakan lingkungan dengan akses informasi yang lebih inklusif.